top of page

PEKANBARU, datariau.com - Atap bangunan Pasar Induk di Jalan Soekarno-Hatta Ujung terbang akibat angin kencang yang melanda Pekanbaru pada Selasa (29/10/2024) malam hingga menerjang rumah warga, menuai perhatian kalangan DPRD Kota Pekanbaru.

 

Anggota DPRD Kota Pekanbaru dari Fraksi Gerindra, Rizky Bagus Oka, mengaku heran kenapa atap Pasar Induk bisa terbang dan sampai menimpa rumah warga. Padahal pasar tersebut hingga kini tak kunjung dioperasikan.

 

"Saya heran, kok bisa atap Pasar Induk itu terbang dan sampai menimpa rumah warga di sana. Tahun lalu kalau tak salah tembok pembatas pasar itu juga jebol. Ini sangat membuat kami geleng-geleng kepala seolah-olah dibangun asal-asalan, herannya lagi pasar itu sampai sekarang belum difungsikan dan belum juga ditempati pedagang, tapi sudah bermasalah begini. Tentu ini harus diusut dan Pemko Pekanbaru turun tangan," kata Bagus Oka, Kamis (31/10/2024).

 

Bagus Oka meminta Pemko Pekanbaru untuk mendesak pihak pengelola PT Agung Rafa Bonai untuk menyelesaikan Pembangunan Pasar Induk sehingga bisa segera ditempati para pedagang.

 

"Mau kapan pasar ini dioperasikan? Katanya target pertengahan tahun ini mau dioperasikan tapi ini sudah mau akhir tahun. Jadi kami mendorong agar Pasar Induk harus disegerakan supaya bisa difungsikan karena pasar ini dipersiapkan sebagai tempat bongkar muat bahan kebutuhan pokok," tegasnya.

 

Anggota DPRD Pekanbaru Dapil 1 (Sukajadi-Pekanbaru Kota-Limapuluh) ini juga menyebut Pemko Pekanbaru harus mengecek berkala pembangunan Pasar Induk. Tujuannya, agar kejadian serupa tidak lagi terjadi.

 

"Mungkin Pemko harus cek kondisi pasar itu, bila perlu panggil kontraktor yang mengerjakan. Jangan sampai Pasar Induk yang kita nanti-nantikan keberadaannya di Kota Pekanbaru ini rawan roboh. Bahaya buat pedagang dan masyarakat nanti kalau pasar ini sudah dioperasikan," tutup Bagus Oka.

Sebagaimana diketahui, Pasar induk yang dibangun Pemko Pekanbaru bekerjasama dengan PT Agung Rafa Bonai (ARB) di Jalan Soekarno-Hatta, kawasan Kecamatan Tuah Madani, hingga kini tak kunjung beroperasi.

 

Padahal, pasar yang dipersiapkan sebagai tempat bongkar muat bahan kebutuhan pokok itu sudah mulai dibangun sejak 2016 silam.

Penulis: Endi Dwi Setyo

Sayangkan Atap Bangunan Pasar Induk yang Terbengkalai Menimpa Rumah Warga

Rekomendasi Berita

bottom of page